Ilmu dan Teknologi Pangan

Food Science and Technology

 

Hasanuddin University

Setelah 2 bulan lebih ditanam, tanaman  jagung di lahan seluas 4 hektar kini dapat dituai hasilnya. Jumat 6 Februari, Prof Dr Ir Sumbangan Baja M.Phil selaku Dekan Fakultas Pertanian mengundang rektor dan pimpinan fakultas seUnhas untuk menghadiri panen perdana tanaman jagung di Ex-Farm Fakultas Pertanian.

Panen raya tanaman jagung tersebut dilakukan oleh Rektor Unhas, Prof Dr Ir Dwia Aries Tina Pulubuhu Ma. Ribuan tongkol jagung yang besar tersebut juga ikut dipanen oleh pimpinan fakultas, pegawai, dan mahasiswa yang hadir pada acara panen.

Selain panen perdana, pada acara ini juga dilakukan penanaman pohon durian montong oleh rektor dan dekan seUnhas. Pada pembukaan acara, Dekan Fakultas Pertanian menyampaikan sambutan sekaligus mensosialisasikan perihal pembagian wilayah Ex-Farm yang telah diamanahkan ke fakultasnya. 8 dari 16 hektar luas lahan Ex-Farm diamanahkan ke fakultas pertanian untuk dikelola bersama mahasiswa.

“Mulai saat ini pusat kegiatan riset dan penelitian mahasiswa harus berpusat disini. Kita akan meramaikan lahan ini dengan tumbuhan agar mahasiswa dapatkan menikmati lahan yang dimiliki universitas untuk mereka belajar” kata Prof Dr Ir Sumbangan Baja M.Phil

Lahan tersebut dibagi dalam beberapa bagian dengan fungsi yang berbeda. diantaranya akan dibuat show window yang isinya tanaman hortikultura. Dari show window tersebut diharapkan nantinya dapat menjadi agrowisata yang memamerkan hasil pertanian dari penelitian dosen dan mahasiswa.Selain itu ada kebun koleksi untuk segala jenis buah-buahan yang ada di indonesia. Selebihnya akan dibanguni green house. (Nursari)

E-SEMINAR ITP

Information Systems Seminar / Proposal Program study of Food Science and Technology

Files for Final Exam

Please download the file completeness final exam here (Prodi ITP)

E-LIBRARY

Digital library is under construction

FOOD SCIENCE AND TECHNOLOGY STUDY PROGRAM

Kampus Unhas Tamalanrea, Jln Perintis Kemerdekaan Km 10. Makassar 90245

T +62 (411) 588243
F +62 (411) 431081

You are here: Home News and Events Panen Perdana Tanaman Jagung di Ex-Farm Fakultas Pertanian